Pemuda Ratenggaro Menikahi Buaya, Pembohongan Besar yang Viral dari Mulut ke Mulut

0
868
Salah satu Gambar Yang Viral tentang Pernikahan Manusia dan Buaya

NTT-News.com, Kodi – Beberapa hari terakhir ini, dalam Minggu Pertama dan Kedua bulan April tahun 2022 viral tentang seorang Pemuda dari Ratenggaro, Kodi Bangedo Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) akan menikahi seorang Gadis Siluman Buaya.

Rencana pernikahan manusia dan buaya ini terjadwal pada tanggal 20 April 2022 di Muara Pantai Wisata Ratenggaro. Rencana pernikahan ini menjadi viral karena cerita ini berkembang dari mulut ke mulut hingga media sosial Facebook dan grup-grup WhatsApp di daerah itu.

Entah siapa yang menjadi sutradara kisah pembohongan ini, tetapi tepat pada tanggal 20 April 2022 kemarin, masyarakat yang berbondong-bondong ke daerah yang diketahui publik sebagai tempat berlangsungnya pernikahan manusia dan buaya ini, hanyalah pembohongan belaka.

Menurut informasi yang dihimpun media ini, kisah pernikahan manusia dan buaya ini viral setelah seorang pemuda bermimpi. Bahwa dalam mimpi tersebut dirinya akan melangsungkan pernikahan bersama seekor buaya pada tanggal 20 April 2022. Pemuda yang disebut bermimpi itu sedang berada di pulau Jawa untuk mengenyam pendidikan di bangku kuliah.

Mimpi yang disebutkan ini menjadi semakin viral setelah banyak orang berspekulasi bahwa pernikahan antara manusia dan buaya ini sebagai jalan untuk mempererat kembali hubungan manusia dan siluman buaya di muara itu, sebab menurut cerita rakyat, pada zaman nenek moyang masyarakat sekitar pernah terjadi pernikahan seorang gadis cantik dan seorang pemuda tampan dari siluman buaya.

Karena sistem perkawinan masyarakat kodi menganut sistem patrilineal maka seorang gadis cantik tersebut harus mengikuti suaminya dan berubah wujud menjadi buaya juga. Kisah masa lalu ini mungkin saja benar adanya, tetapi kemarin dipakai sebagai kisah pendukung untuk melancarkan pembohongan terhadap masyarakat akan adanya pernikahan itu.

Media ini berusaha menelusuri siapa lelaki itu, dan media menemukan bahwa lelaki yang disebut adalah Sipri Arm Ankobal. Saat ini berada di Malang, sedang kuliah disalah satu universitas swasta.

Sipri mengaku bahwa dirinya sama sekali tidak tahu menahu tentang informasi yang beredar bahwa dirinya akan menikah dengan seekor buaya.

“Ini informasi dan himbauan untuk seluruh masyarakat yang mendengar tentang informasi viral tentang pernikahan manusia dan buaya itu hanya hoax. Mohon agar semua masyarakat tidak menyebarkan lagi berita tidak benar ini,” pesan Sipri dalam klarifikasi tertulisnya. (Rey)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini