Bupati Sumba Tengah Ingin Abadikan Nama Tokoh Jadi Nama Jalan

0
312
Bupati Sumba Tengah saat Mengikuti Paripurna HUT Sumba Tengah Ke-XII
Bupati Sumba Tengah saat Mengikuti Paripurna HUT Sumba Tengah Ke-XII

NTT-News.com, Waibakul – Bupati Sumba Tengah, Drs. Paulus S.K.Limu dalam Rapat Paripurna peringatan Hari Jadi Kabupaten Sumba Tengah Ke-XII menyampaikan keinginannya mengabadikan nama-nama para pejuang berdirinya kabupaten tersebut dalam bentuk nama jalan.

“Sebaga ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada tokoh-tokoh yang telah berjuang membentuk Kabupaten Sumba Tengah, dan sebagai bentuk penghargaan kepada tokoh-tokoh yang telah berpulang ke pangkuan Bapa di sorga, Pemerintah akan mengabadikan nama mereka di pada ruas-ruas jalan yang ada di pusat Pemerintah di Waibakul,” tandas Bupati Paul, Senin 10 Desember 2018.

Dikatakannya, bahwa niatnya itu telah diterima dan disetujui oleh berbagai pihak sebagai bentuk penghargaan para pendahulu yang telah bersusah payah menjadikan Sumba Tengah ini sebagai daerah otonomi baru. (DOB) pada tahun 2006 yang lalu.

Dia juga katakan, Sebagai pemerinatah yang baru, dirinya bersama wakil Bupati serta bersama Ketua DPRD, dan Wakil Ketua DPRD telah melakukan penyesuaian RAPBD tahun anggaran 2019.

“Atas persetujuan DPRD anggaran RAPBD tahun 2019 telah disetujui untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terutama kebutuhan air bersih, rumah layak huni, sidang raya, dan Ikon kataga di London tahun 2019,” tandasnya. (Yunia)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini